Danau Bentuk Hati di Pulau Makalehi

     Pulau Makalehi adalah sebuah Pulau kecil yang terdapat di Kabupaten  Siau Tagulandang Biaro (SITARO)., Sulawesi Utara. Pulau ini merupakan Pulau terluar dari Kabupaten Sitaro dan juga merupakan salah satu Pulau terluar dari Negara Republik Indonesia. Pada posisinya yang berada di arah Timur dari Pulau Siau, Pulau Makalehi Makalehi berhadapan langsung dengan negara tetangga, yaitu Malaysia Timur.

       Di tengah - tengah Pulau ini terdapat sebuah Danau yang bentuknya menyerupai bentuk Hati. Untuk melihat bentuk Danau Makalehi secara  keseluruhan, kita harus mendaki ke puncak gunung yang paling tinggi di Pulau Makalehi. Di puncak gunung Makalehi, selain kita dapat melihat Danau secara jelas kita juga di suguhkan dengan pemandangan yang indah di sekitarnya.

       Karena penasaran akan hal tersebut, pada tanggal 30 September 2011 saya pun pergi mendaki ke puncak gunung di Makalehi. Dan mengambil foto di tempat tersebut dengan latar Danau Makalehi serta Pegunungan di sekitarnya yang mengelilingi Danau tersebut.


Josi@s n Friend's